Cara mentransfer pesan dari iPhone ke Ponsel Android baru.

Oct 08, 2024

Perempuan mengambil foto selfie dengan ponsel Android.

Berpindah dari iPhone ke ponsel Android baru bukan berarti meninggalkan chat WhatsApp dan iMessage Anda. Anda dapat dengan aman menyalin dan mentransfer semua pesan teks dan WhatsApp ke ponsel baru, yang artinya Anda tidak perlu khawatir saat berpindah ke Android. Setelah berpindah, Anda dapat mulai menikmati keuntungan menggunakan Message dari Google, termasuk Smart Actions, fitur pesan RCS, dan enkripsi end-to-end.

Transfer pesan teks ke ponsel Android baru Anda dengan mudah.

Android mempermudah proses transfer pesan teks ke ponsel baru Anda. Hanya dalam beberapa langkah sederhana, Anda dapat menyiapkan ponsel Android baru serta menyalin pesan dan data lainnya dari iPhone Anda.

  1. Nyalakan ponsel Android baru Anda.
  2. Saat diminta, hubungkan ponsel Android baru Anda ke iPhone menggunakan kabel lightning ke USB-C. Jika memiliki iPhone versi lama, Anda mungkin memerlukan adaptor USB-A ke USB-C. Perhatikan bahwa pesan, aplikasi, dan data tertentu lainnya hanya dapat ditransfer melalui kabel, bukan Wi-Fi.
  3. Ikuti petunjuk dan pilih data yang ingin disalin ke ponsel Android baru Anda, termasuk pesan. Anda tidak akan dapat mengulangi langkah ini setelah menyelesaikan penyiapan, jadi pilih semua data yang ingin ditransfer.
  4. Nonaktifkan iMessage di iPhone lama Anda.

Jika beberapa pesan teks hilang setelah proses transfer, Anda mungkin memiliki banyak data yang harus diproses oleh sistem. Jangan khawatir. Pesan teks akan muncul setelah beberapa waktu. Jika pesan teks tidak muncul atau Anda menemukan error, jangan khawatir. iPhone lama Anda masih menyimpan salinan data Anda jika Anda perlu mengulangi proses transfer lagi.

Selesai. Semudah itu. Hanya dalam beberapa menit, Anda dapat mentransfer semua pesan teks—yang berisi kenangan Anda—dari iPhone ke ponsel Android baru.

Transfer chat WhatsApp dari iPhone ke Android.

Saat Anda menyalin pesan teks ke ponsel Android baru, Anda juga dapat mentransfer chat WhatsApp sekaligus. Jika Anda memilih untuk menyalin aplikasi dan data dari iPhone ke Android selama tahap transfer, WhatsApp akan disertakan. Tindakan ini juga memungkinkan Anda mentransfer aplikasi seperti Facebook Messenger, Snapchat, dan Discord.

Mentransfer WhatsApp dari iPhone ke Android menyertakan chat grup dan individu serta histori chat. Android juga akan memigrasikan informasi akun, foto profil, media, dan setelan Anda. Satu-satunya data yang tidak dapat disalin ke ponsel baru Anda adalah pesan pembayaran peer-to-peer, histori panggilan, dan status.

Ikuti langkah-langkah berikut untuk mentransfer histori chat WhatsApp dari iPhone ke perangkat Android baru.*

  1. Mulai proses penyiapan, lalu pilih untuk menyalin aplikasi dan data.
  2. Hubungkan kedua ponsel menggunakan kabel saat diminta. Pilih Trust jika muncul peringatan di iPhone Anda.
  3. Login ke Akun Google Anda di Android.
  4. Pilih aplikasi serta data lainnya yang ingin ditransfer di layar salin.
  5. Pastikan iPhone tidak dikunci selama proses transfer.
  6. Saat diminta, gunakan kamera iPhone Anda untuk memindai kode QR yang ditampilkan di Android.
  7. Ekspor data di WhatsApp iOS ke Android.
  8. Berhenti hubungkan kedua ponsel saat proses transfer selesai.
  9. Buka WhatsApp di ponsel Android Anda, lalu login.
WhatsApp di ponsel

Ikuti langkah-langkah berikut jika Anda mentransfer WhatsApp dari iPhone ke ponsel Samsung baru.*

  1. Buka Samsung Smart Switch.
  2. Saat kode QR muncul di ponsel Samsung baru Anda, pindai kode QR menggunakan kamera iPhone Anda.
  3. Ketuk Start di iPhone, dan proses transfer akan dimulai.
  4. Setelah penyiapan selesai, buka WhatsApp di Android Samsung baru Anda, lalu login.
  5. Ketuk Impor dan biarkan prosesnya selesai.

Lakukan lebih banyak hal dengan Message dari Google.

Setelah selesai mentransfer semua pesan teks dari iPhone ke Android baru, lanjutkan percakapan. Message dari Google membantu Anda tetap terhubung dan melakukan lebih banyak hal dengan orang terdekat Anda.

Sedang mengirim pesan kepada teman dan merencanakan makan malam? Smart Reply dan Smart Actions siap membantu Anda. Smart Reply memungkinkan Anda merespons dengan cepat menggunakan template balasan seperti “Ya” atau “Boleh juga” hanya dengan sekali ketuk. Smart Actions membantu Anda merencanakan makan malam yang mengesankan, memungkinkan Anda membagikan lokasi, mencatat rencana di kalender, dan lainnya.

Ponsel menampilkan Smart Reply & Smart Actions untuk menggunakan balasan cepat dan membuat jadwal kalender

Message dari Google mengembangkan cara baru untuk membantu mengoptimalkan percakapan Anda. Chat Ajaib—fitur eksperimental untuk pelanggan Google One dengan ponsel Samsung atau Pixel—menggunakan AI generatif guna menambahkan sedikit kepribadian pada percakapan Anda. Fitur ini dapat menyarankan respons yang lebih panjang dan dipersonalisasi berdasarkan konteks percakapan, dan dapat mengubah tulisan Anda menjadi berbagai gaya dan nuansa, seperti Santai, Bersemangat, Shakespeare, dan lainnya.

Ponsel menampilkan Chat Ajaib yang memudahkan pengiriman pesan dengan menyediakan balasan teks dalam berbagai nuansa

Tingkatkan pengalaman percakapan Anda dengan fitur pesan RCS.

Message dari Google memudahkan Anda tetap terhubung dan berinteraksi menggunakan Rich Communication Services (RCS). Message dari Google didukung oleh teknologi RCS, standar industri modern untuk fitur pesan, yang memudahkan Anda tetap terhubung dengan teman yang menggunakan Android. Selain itu, dengan Message dari Google, Anda dapat berbagi reaksi dengan teman—terlepas dari jenis ponsel yang mereka gunakan.

Dengan Message dari Google dan RCS, Anda dapat

  • Menikmati perlindungan enkripsi end-to-end
  • Membagikan video dan foto berkualitas tinggi
  • Mengetahui saat orang lain sedang mengetik di chat
  • Mendapatkan tanda sudah dibaca
  • Mengirim pesan melalui Wi-Fi
Ponsel menampilkan chat RCS dengan media beresolusi tinggi, indikator pengetikan, tanda sudah dibaca, dll.

Tetap terhubung di berbagai perangkat Android.

Message dari Google juga memungkinkan Anda memindahkan percakapan dengan lancar ke berbagai perangkat Android yang didukung. Anda dapat mengirim dan menerima pesan di ponsel, tablet, smartwatch Android, dan Chromebook.* Anda juga dapat menggunakan Message untuk web untuk chat di browser komputer.

Ponsel, smartwatch, dan tablet menampilkan cara Anda dapat tetap terhubung di berbagai perangkat

Jaga keamanan percakapan Anda.

Semua percakapan pesan RCS aman dan dilindungi dengan enkripsi end-to-end. ​​Dengan perlindungan spam secara real-time, Message membantu menjaga keamanan percakapan Anda dan melindunginya agar Anda dapat fokus pada hal yang lebih penting. Dengan Message dari Google, Anda tidak perlu khawatir berbagi informasi dengan keluarga dan teman dekat.

Ponsel menampilkan percakapan RCS menggunakan enkripsi end-to-end yang menjaga kerahasiaan pesan Anda

Pindah ke Android dan rasakan manfaat Message dari Google.

Anda tidak perlu meninggalkan kenangan penting saat berpindah ke Android. Dengan memudahkan proses transfer SMS, MMS, serta pesan media dan teks iMessage, chat WhatsApp, kontak, dan lainnya, berpindah dari iPhone ke ponsel Android baru jadi lebih mudah. Anda akan merasakan manfaat Message dari Google setelah berpindah.

*Dalam percakapan yang didukung saat chat RCS tersedia dan diaktifkan